Sukses

Kendaraan Masih Masuk Jalur TransJakarta

Pemda DKI Jakarta mulai mensterilkan jalur bus TransJakarta. Di kawasan Grogol, Jakarta Barat, dan Senen, Jakarta Pusat, pengendara sepeda motor dan mobil masih banyak yang masuk ke jalur bus TransJakarta.

Liputan6.com, Jakarta: Pemda DKI Jakarta mulai mensterilkan jalur bus TransJakarta, Senin (2/8). Di kawasan Grogol, Jakarta Barat, dan Senen, Jakarta Pusat, pengendara sepeda motor dan mobil masih banyak yang masuk ke jalur bus TransJakarta.

Petugas gabungan yang terdiri dari TNI, Polri, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan bertindak tegas bila ada yang masih melangggar [baca: Jalur Transjakarta Disterilkan]. Surat tilang harus mereka terima sebagai imbalannya karena melintasi jalur busway.

Menurut pengguna jalan yang kena tilang, mereka terpaksa melewati jalur bus TransJakarta untuk menghindari kemacetan. Bagi yang tidak mau ditilang, kendaraan mereka  pun "melompat" lintasan busway. Tindakan itu membahayakan diri sendiri dan orang lain.

Di sejumlah lintasan jalur TransJakarta lain nampak lebih tertib. Tindakan tegas para petugas menjadi bagian dari sterilisasi jalur busway. Dampaknya, para penumpang bus TransJakarta merasa lebih nyaman karena perjalanan mereka menjadi lebih cepat.

Para penumpang bus TransJakarta memang senang. Namun, para pengguna jalan lainnya harus lebih bersabar di jalan yang memang semakin macet.(MRQ/SHA)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.