Sukses

Permukiman Padat di Kemayoran Terbakar

Kebakaran kembali terjadi di kawasan permukiman padat penduduk di Ibu Kota, tepatnya di Kemayoran, Jakpus. Kobaran api dengan cepat membesar dan merembet ke rumah yang lainnya.

Liputan6.com, Jakarta: Kebakaran kembali terjadi di kawasan permukiman padat penduduk di Ibu Kota, tepatnya di Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (26/7) siang. Kobaran api dengan cepat membesar dan merembet dari rumah ke rumah yang lainnya. Kepanikan warga pun terlihat saat api mulai menghanguskan belasan rumah. Satu orang warga dikabarkan hilang dalam kebakaran ini dan sampai saat ini belum diketahui nasibnya.

Sementara api yang berkobar baru dapat dikuasai sekitar satu jam kemudian setelah petugas mengerahkan 26 unit mobil pemadam kebakaran. Polisi yang berada di lokasi juga langsung melakukan penyelidikan. Dari keterangan warga, kebakaran diduga berasal dari ledakan tabung gas dari rumah salah satu warga. Tetapi keterangan itu belum dapat dibuktikan.(ADO)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini