Sukses

Kebakaran di Kantor Kementerian Keuangan

Kebakaran terjadi di kantor Kementerian Keuangan, Jakpus. Asap yang pekat membuat para karyawan panik dan berhamburan keluar gedung. Saat ini, api telah padam.

Liputan6.com, Jakarta: Kebakaran terjadi di Gedung Juanda tepatnya di lantai bawah tanah kantor Kementerian Keuangan, Jalan Wahidin Raya, Jakarta Pusat, Rabu (21/4). Api diduga muncul pukul 18.15 WIB dari sebuah panel listrik seukuran lemari yang kini sudah hangus. "Kebakaran terjadi setelah menteri menggelar konferensi pers," kata Sopian, pegawai Kementerian Keuangan.

Asap yang pekat membuat para karyawan panik serta berhamburan keluar gedung. Apalagi, di sana adalah tempat parkir sepeda motor dan mobil. Kebakaran membuat lift dimatikan untuk keamanan. Akibatnya, para karyawan harus lewat tangga darurat untuk turun dari gedung 20 lantai itu.

Api bisa dipadamkan sekitar 20 menit kemudian setelah lima mobil pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi. Meski begitu, para pegawai belum diperkenankan masuk ke dalam gedung. Sementara petugas pemadam kebakaran dan satuan pengamanan gedung masih memeriksa panel listrik yang terbakar.

Kebakaran juga terjadi di Tangerang, Banten. Sebuah gudang pabrik tekstil di kawasan Cikokol hangus terbakar. Tak ada korban jiwa dalam musibah yang diduga disebabkan hubungan pendek arus listrik ini. Namun kerugian ditaksir mencapai miliar rupiah.(BOG)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.