Sukses

Pedagang Protes, Balai Kota Jakarta Dilempari Ayam

Unjuk rasa ribuan pedagang ayam di depan Gedung Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (23/2), berlangsung ricuh. Aksi saling dorong, hingga melempari gedung balai kota dengan ayam yang sudah disembelih mewarnai aksi demo.

Liputan6.com, Jakarta: Unjuk rasa ribuan pedagang ayam di depan Gedung Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (23/2), berlangsung ricuh. Aksi saling dorong, hingga melempari gedung balai kota dengan ayam yang sudah sembelih mewarnai aksi demo.

Ribuan pedagang dari seluruh pasar di Jakarta yang hendak menerobos ke dalam gedung balai kota, dihadang polisi. Seorang pedagang ayam berusaha menerobos masuk ke gedung balai kota, ditangkap polisi. Pada saat inilah kericuhan terjadi. Emosi ratusan pedagang ayam lainnya terpancing. Aksi saling dorong pun tidak terhindarkan.

Aksi ini sempat membuat kawasan lalu lintas setempat macet. Namun tak lama, kericuhan dapat diredam. Ribuan pedagang ayam dari seluruh pasar di Jakarta ini kembali melanjutkan aksi unjuk rasa. Mereka menuntut penghapusan Peraturan Daerah Nomor 4 Tahun 2007 tentang Pelarangan Ayam Hidup di Dalam Pasar [baca: Pedagang Ayam Demo Tolak Perda].(PAG/AYB)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini