Sukses

Para Pelayat Mengalir ke Kediaman Frans Seda

Suasana duka masih menyelimuti kediaman Frans Seda. Hingga petang tadi, para pejabat negara dan kerabat masih terus berdatangan.

Liputan6.com, Jakarta: Suasana duka masih menyelimuti kediaman Frans Seda di Jalan Metro Kencana, Pondok Indah, Jakarta. Hingga Rabu (31/12) petang, para pejabat negara dan kerabat masih terus berdatangan. Karangan bunga juga ikut menghiasi halaman depan rumah.

Sejumlah pejabat negara yang hadir, yakni Menteri Perhubungan Freddy Numberi, Miranda Goeltom, dan Menteri Kebudayaan Jero Wacik. Menurut mereka, sosok Fransiskus Xaverius Seda sangat berkesan. Dengan kegigihanya di umur yang sudah lanjut usia, Frans Seda masih tetap memikirkan bangsa.

Frans Seda mengembuskan napas terakhir di usianya yang ke-83 di kediamannya di Jalan Metro Kencana, Pondok Indah, pagi tadi. Almarhum meninggalkan seorang istri dan dua anak, yakni Francisia Saveria Sika Ery Seda dan Joanessa Maria Jisefa Sipi Seda. Rencananya, jenazah dimakamkan di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat, lusa.(BJK/ANS)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.