Sukses

Tangkap Nazaruddin, Gunakan Posisi Ketua ASEAN

Pemerintah bisa menggunakan posisinya sebagai Ketua ASEAN untuk meminta pemerintah Singapura membantu memulangkan tersangka kasus suap Sesmenpora Muhammad Nazaruddin. Apalagi, Nazaruddin tidak memberikan kontribusi bagi Singapura.

Liputan6.com, Jakarta: Todung Mulya Lubis meminta kepada pemerintah Indonesia menggunakan posisinya sebagai Ketua ASEAN dalam usaha memulangkan tersangka kasus suap Sesmenpora Muhammad Nazaruddin. Diduga, mantan Bendaraha Umum Partai Demokrat tersebut berada di Singapura. "Sebagai Ketua ASEAN, Presiden SBY bisa minta bantuan kepada Pemerintah Singapura," tutur praktisi hukum senior itu di Jakarat, Ahad (10/7).

Menurut Todung, permintaan diplomatik seperti itu sangat lazim dilakukan antarnegara untuk dapat menyelesaikan berbagai macam kasus, seperti kasus Nazaruddin. Singapura, kata Todung, pada dasarnya juga tak akan menghalangi pemerintah untuk memulangkan Nazaruddin. Sebab, Nazaruddin tidak memberikan kontribusi yang signifikan bagi Negeri Singa tersebut.

"Saya tidak melihat Nazaruddin ada kontribusi di Singapura," ucap Todung. "Ia orang baru, anak bawang, yang baru datang ke Singapura, emangnya dia ada investasi disana."(ADI/BOG)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini