Sukses

Puluhan Warga Merusak Kantor Semen Gresik

Puluhan warga mengamuk di kantor pengemasan dan pelabuhan Semen Gresik di Tuban, Jawa Timur, tadi malam, karena bocornya komponen penyedot semen hingga yang mengganggu aktivitas warga.

Liputan6.com, Tuban: Puluhan warga mengamuk di kantor pengemasan dan pelabuhan Semen Gresik di Tuban, Jawa Timur, Jumat (3/6) malam. Suasana di sekitar pelabuhan pun sejak malam tadi mencekam dan dijaga ratusan polisi. Sisa-sisa aksi anarkis warga masih terlihat. Kaca jendela dan pintu pecah, sementara sejumlah bagian kantor dan peralatan lainnya juga rusak parah.

Kemarahan puluhan warga sekitar pelabuhan ini diduga karena bocornya komponen penyedot semen hingga debu semen masuk ke permukiman dan mengganggu aktivitas warga. Meski sudah diprotes selama sebulan terakhir, warga mengaku tidak mendapat tanggapan dari manajemen pabrik Semen Gresik. Kasus pengrusakan maupun bocornya debu semen ini masih diselidiki aparat Kepolisian Resor Tuban.(ADO)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.