Sukses

Jemput Nazaruddin, Demokrat Bentuk Timsus

Sebelum dijemput paksa KPK, Partai Demokrat membentuk Tim Khusus untuk membawa M. Nazaruddin yang kini berada di Singapura. Tim yang dirahasiakan anggota dan kegiatannya ini bertugas membujuk Nazaruddin agar pulang ke Tanah Air.

Liputan6.com, Jakarta: Sebelum dijemput paksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Partai Demokrat membentuk Tim Khusus untuk membawa Muhammad Nazaruddin yang kini berada di Singapura. Tim yang dirahasiakan anggota dan kegiatannya ini bertugas membujuk mantan Bendahara Umum Partai Demokrat itu agar pulang ke Tanah Air.

Dengan demikian, tekad Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat yang juga Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk mendatangkan Nazaruddin yang terbelit sejumlah kasus korupsi dari Singapura, ternyata masih panjang [baca: Yudhoyono: Jemput Paksa Nazaruddin!].

Namun begitu, menurut Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Marzuki Alie yang juga Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Marzuki Alie merasa tidak perlu membujuk Nazaruddin pulang ke Indonesia. Sebab, kepergian Nazaruddin ke Singapura sudah seizin Fraksi Partai Demokrat.(BJK/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.