Sukses

Polisi Buru Tiga Tahanan yang Kabur

Jajaran Kepolisian Resor Kota Medan masih terus mencari tiga orang lagi tahanan, Feriansyah, Ismail dan Anggi Manurung yang kabur dari rumah tahanan Kepolisian Sektor Kota Medan Sunggal.

Liputan6.com, Medan: Jajaran Kepolisian Resor Kota Medan masih terus mencari tiga orang lagi tahanan, Feriansyah, Ismail dan Anggi Manurung yang kabur dari rumah tahanan Kepolisian Sektor Kota Medan Sunggal, Sumatra Utara. Kabid Humas Polda Sumut AKBP Heru Prakoso ketika dihubungi di Medan, Jumat (20/5), mengatakan dua tahanan sudah ditangkap petugas, yakni Joko Susilo dan Maret Arifin Perangin angin, Kamis lalu.

Sebelumnya, lima orang tahanan Kepolisian Sektor Medan Sunggal, Kamis dini hari kabur dengan merusak jeruji besi di kamar rumah tahanan institusi hukum tersebut. Tahanan tersebut melarikan diri melalui atap. Kelima tahanan yang menghilang tersebut, Feriansyah (perkara uang palsu), Ismail (perkara judi), Joko Susilo (perkara melarikan anak perempuan), Anggi Manurung (percobaan pencurian) dan Maret Arifin Perangin angin (perkara sabu-sabu).

Heru mengatakan, ketiga tahanan yang belum ditemukan itu masih terus diburu oleh tim yang telah dibentuk secara khusus dalam menangani pelarian tersebut.(ADO/Ant)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.