Sukses

Kamaruddin: Terserah Rosa Mau Omong Apa

Kamaruddin, mantan kuasa hukum tersangka kasus dugaan suap Sesmenpora Rosalina Manullang, mengaku tidak ada yang salah dalam setiap penyampaiannya saat masih menjadi kuasa hukum Rosa.

Liputan6.com, Jakarta: Kamaruddin akhirnya angkat bicara terkait pernyataan mantan kliennya yang menjadi tersangka kasus dugaan suap Sekretaris Menteri Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora) Rosalina Manullang. Saat masih menjadi kuasa hukum Rosa, Kamaruddin merasa tidak ada yang salah dalam setiap penyampaiannya.

Sebelumnya, Rosa mengatakan semua berita acara pemeriksaan (BAP) yang ada itu hanyalah rekayasa mantan kuasa hukumnya, Kamaruddin. Rosa juga menyatakan jika pemberitaan publik selama ini tentang dirinya tidak benar. Untuk itu, Rosa ingin diwawancarai secara live atau langsung oleh media televisi untuk membeberkan kebenaran kasus suap dana pembangunan wisma atlet Sea Games itu [baca: Merasa Tertipu, Rosa Ingin Live di TV].

"Terserah dia (Rosa) mau ngomong apa. Kalau misalnya ucapan saya salah, kenapa uang itu dibuang ke tong sampah ketika didatangi KPK. Sederhana kan itu? " katanya saat dihubungi Liputan6.com, Rabu (11/5) petang.

Menurut Kamaruddin, dirinya tidak merasa aneh dengan sikap mantan kliennya itu. Terlebih, saat ini Rosa telah didampingi Djufri Taufik selaku kuasa hukumnya. "Rosa jatuh di tempat yang salah. Kalau saya pengacaranya, banyak orang yang kepanasan. Ini adalah keterlambatan KPK, seharusnya dia segera diamankan ke LPSK (Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban)," ungkapnya.(APY/YUS)



* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.