Sukses

Paket Misterius di Yayasan Santa Maria Pekanbaru

Teror paket bom mendarat di Yayasan Sekolah Dasar Prayoga Santa Maria, Pekanbaru, Riau. Polisi meledakkan paket yang mengandung unsur logam itu.

Liputan6.com, Pekanbaru: Teror paket bom mendarat di Yayasan Sekolah Dasar Prayoga Santa Maria, Pekanbaru, Riau, Sabtu (19/3). Para murid dan orangtua murid panik. Bahkan, beberapa di antaranya menangis.

Pihak sekolah sempat menghubungi nomor telepon yang tertera di alamat pengirim. Namun, nomor itu tidak aktif. Paket dikirim seseorang bernama Astalen dari Bogor, Jawa Barat.

Merasa was-was, polisi pun dihubungi. Tim penjinak bom mendeteksi dan menemukan indikasi kandungan logam dalam paket. Setelah diledakkan, bingkisan misterius ternyata berisi trofi dan gelas.

Akibat kejadian itu, lalu lintas di sekitar sekolah macet total selama satu jam.(WIL/SHA)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.