Sukses

Pengoplos Elpiji Raup Miliaran Rupiah

Tersangka pengoplos elpiji yang ditangkap Bareskrim Mabes Polri mengaku mendapat keuntungan Rp 72 juta per hari atau Rp 4 miliar per bulan.

Liputan6.com, Jakarta: Di tengah maraknya kasus ledakan tabung gas, ternyata masih ada orang yang mencari keuntungan. Seperti Widi dan anak buahnya yang ditangkap petugas Badan Reserse Kriminal Mabes Polri di sebuah gudang di Cikunir Raya, Bekasi, Jawa Barat, Selasa dini hari lalu. Mereka kedapatan memindahkan gas dari tabung ukuran tiga kilogram ke tabung ukuran 12 kilogram. Di gudang tersebut ditemukan 675 tabung 12 kilogram yang siap dipasarkan.

Widi telah melakukan aksi ini sejak lima bulan lalu dan telah mengoplos ribuan tabung. Ia mendapat keuntungan Rp 72 juta per hari atau Rp 4 miliar per bulan. Direktur V Tindak Pidana Tertentu Bareskrim Polri Brigadir Jenderal Polisi Suhardi Alius di Jakarta, Rabu (7/7), meminta masyarakat agar melapor ke polisi jika gas yang dibelinya lebih cepat habis. Aksi pengoplosan yang bisa mengakibatkan ledakan gas ini diduga lebih banyak terjadi di wilayah Jabodetabek [baca: Pabrik Penyuntikan Elpiji Digerebek].(ADO)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.