Sukses

Keluarga Syaifudin Zuhri Akan ke Jakarta

Keluarga Syaifudin Zuhri dan Muhammad Syahrir berencana ke Jakarta. Mereka hendak melihat jenazah teroris yang ditembak mati di Ciputat Timur, Tangerang Selatan. Di mata keluarga, Syaifudin dan Syahrir merupakan sosok yang sangat baik.

Liputan6.com, Kuningan: Keluarga Syaifudin Zuhri dan Muhammad Syahrir berencana ke Jakarta, Ahad (11/10) petang. Mereka hendak melihat dua jenazah teroris yang diduga Syaifudin dan Syahrir. Dua buronan teroris itu tewas ditembak dalam penyergapan di Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Banten, Jumat silam. Adapun di mata keluarga, Syaifudin dan Syahrir merupakan sosok yang sangat baik.

Sementara di rumah keluarga Syaifudin dan Syahrir di Desa Sampora, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, suasana dan aktivitas terlihat berjalan seperti biasa. Meski demikian, Jaelani Irsyad yang merupakan ayah dari Syaifudin dan Syahrir, sangat tidak menyangka jika beberapa anggota keluarganya terlibat dalam serangkaian aksi peledakan bom di Tanah Air. Termasuk menantunya, Ibrohim alis Boim yang lebih dulu tewas [baca: Keluarga Syaifudin Zuhri Pasrah].

Di antara delapan bersaudara, Syaifudin dan Syahrir sangat dekat. Bahkan kedekatan itu hingga akhir hayat karena mereka tewas bersama ditembak tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror di kawasan Ciputat Timur, Tangerang Selatan. Syaifudin sebagai anak keenam dan Syahrir anak ketiga dari Jaelani, merupakan anak yang baik dan taat beribadah. Bahkan keluarga menilai, keduanya yang paling dekat dengan kakak dan adik-adiknya. Baik Syaifudin dan Syahrir tidak menampakkan sifat yang mengarah pada terorisme [baca: Pelarian Kakak Adik itu Berakhir di Ciputat].(TES/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini