Sukses

Gubernur Gelar Welcome Dinner Bagi Peserta WEF

Seluruh peserta World Economic Forum on East Asia (WEF) Sabtu (11/6), mulai berdatangan di Jakarta. Menurut keterangan seorang petugas Hotel Sangri-La Hotel, hampir seluruh peserta telah tiba melakukan regristasi di hotel tersebut. Malam ini Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo, menggelar welcome dinner bagi para peserta WEF.

Liputan6.com, Jakarta: Seluruh peserta World Economic Forum on East Asia (WEF) Sabtu (11/6), mulai berdatangan di Jakarta. Menurut keterangan seorang petugas Hotel Sangri-La Hotel, hampir seluruh peserta telah tiba melakukan regristasi di hotel tersebut. Malam ini Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo, menggelar welcome dinner bagi para peserta WEF. Acara ini akan dilakukan di Museum Fatahillah di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat. Acara ini akan digelar dari pukul 19.30 hingga 22.00.

Rencananya Minggu (12/6) siang Presiden SBY berpidato, sekaligus membuka WEF di Hotel Sangri-La. Forum ini diikuti oleh 620 pengambil kebijakan dari lembaga pemerintah, industri, akademisi, penyusun opini internasional dan pimpinan perusahaan terkemuka dunia.

Forum ini akan mendorong para pemimpin di kawasan Asia Timur bekerja sama dalam mengatasi tantangan ekonomi terkini, seperti inflasi, kelangkaan sumber daya, dan peningkatan degradasi lingkungan. Beberapa perwakilan negara yang akan menghadiri pertemuan ini adalah Wakil Presiden Republik Indonesia Boediono, Menteri Keuangan Agus DW Martowardojo, Menteri Perindustrian Muhammad S Hidayat, Menteri Luar Negeri Raden Mohammad Marty Muliana Natalegawa, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa, Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu, serta Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Gita Wirjawan.

beberapa pemimpin negara seperti Perdana Menteri Singapura Lee Hsien-Loong, Perdana Menteri Thailand Abhisit Vejjajiva, Perdana Menteri Mongolia d, dan Deputi Menteri Industri dan Perdagangan Internasional Malaysia Mukhriz Mahathir, hadir dalam acara tersebut. (ARI)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.