Sukses

Para Jurnalis Sempat Dilarang Masuk Ruang Sidang

Keributan sempat terjadi antara pihak panitia Munas Kadin ke-VI dan para wartawan di JCC, Jakarta, Sabtu (25/9) pagi. Keributan terjadi karena pihak panitia melarang wartawan meliput sidang pleno ketiga lanjutan tentang pandangan umum.

Liputan6.com, Jakarta: Keributan sempat terjadi antara pihak panitia Munas Kadin ke-VI dan para wartawan di JCC, Jakarta, Sabtu (25/9)  pagi. Keributan terjadi karena pihak panitia melarang wartawan meliput sidang pleno ketiga lanjutan tentang pandangan umum.

Padahal, saat itu terjadi kericuhan saat Kadin Sumatra membacakan pandangannya. Beberapa anggota kadin yang di bawah Kadin Sumatra langsung naik ke atas podium memprotes pandangan jubir Sumatera yang menyatakan mendukung Suryo Bambang Sulistio. Para wartawan yamg melihat kejadian itu dari layar monitor di media center langsung berlarian ke ruang sidang untuk meliput momen tersebut.

Namun sesampai di ruang sidang, panitia melarang meliput. Sempat terjadi adu mulut antara sejumlah reporter dengan panitia Munas. "Kalau kami tidak boleh mengambil gambar, lebih baik kami pulang saja," kata seorang reporter yang diikuti wartawan lainnya sambil keluar sidang.

Adu argumen pun terus terjadi. Panitia beralasan, wartawan dilarang meliput agenda pembahasan karena merupakan permintaan sidang. Namun, alasan itu tetap tak bisa diterima. Akhirnya, panitia melunak,"Beri saya waktu 15 menit untuk melobi pimpinan sidang agar rekan-rekan boleh meliput."

Tak sampai 15 menit, sudah ada keputusan bahwa para wartawan boleh meliput sidang sampai pukul 12.00 WIB. "Untuk agenda sidang lainnya, kami akan kabarkan lagi apakah boleh diliput," kata seorang anggota panitia. (BOG)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.