Sukses

BPS: Ekspor Mei Naik 9,5 Persen

Nilai ekspor Indonesia Mei 2009 mencapai 9,26 miliar dolar AS atau naik sekitar 9,5 persen dari bulan sebelumnya. Hal ini didorong kenaikan ekspor nommigas yang tumbuh 1,3,3 persen.

Liputan6.com, Jakarta: Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan nilai ekspor Indonesia Mei 2009 mencapai 9,26 miliar dolar Amerika Serikat atau naik sekitar 9,5 persen dari bulan sebelumnya. "Tapi dibanding Mei 2008, masih lebih rendah 28,28 persen," kata Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS, Ali Rosidi, di Jakarta, Rabu (1/7), seperti dikutip ANTARA.

Menurut Ali, hal ini didorong kenaikan ekspor nonmigas yang tumbuh 13,3 persen. Sementara ekspor migas turun 12 persen. Komoditas utama ekspor Indonesia yang nilai ekspornya naik signifikan adalah golongan lemak hewan dan nabati yang naik 57,66 persen dari 771,2 juta dolar AS menjadi 1,215 miliar dolar AS.(ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.