Sukses

Kantor Gubernur Papua Barat Dirusak

Demonstrasi di kantor Gubernur Papua Barat berlangsung ricuh. Ratusan demonstran yang meminta proses pemekaran dua kabupaten baru di Manokwari dibubarkan polisi karena bertindak anarkis.

Liputan6.com, Manokwari: Demonstrasi di kantor Gubernur Papua Barat, Selasa (27/6), berlangsung ricuh. Polisi melepaskan sejumlah tembakan peringatan untuk membubarkan aksi yang dilakukan ratusan orang dari Suku Arfak. Tembakan peringatan dilepaskan lantaran polisi menilai demo sudah menjurus ke perusakan.

Sejumlah kaca kantor di ruangan Hubungan Masyarakat kantor  gubernur pecah dilempar batu. Aksi ini dilakukan terkait dengan rencana pemekaran dua kabupaten baru di Manokwari.

Pertama, Kabupaten Manokwari Selatan. Kedua, Kabupaten Pegunungan Arfak. Demonstran menilai pemerintah provinsi lambat dalam memproses pemekaran dua kabupaten tersebut yang sudah berjalan enam tahun lamanya.(ASW/ULF)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini