Sukses

Serangan Ulat Bulu Rugikan Petani Singkong

Ulat bulu awalnya menyerang pohon mete. Tapi karena daun mete habis dan populasi ulat bertambah, akhirnya menyerang singkong dan rumput.

Liputan6.com, Yogyakarta: Serangan ulat bulu kini melanda daerah Kecamatan Semanu, Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogjakarta, Ahad (22/5). Warga menjadi resah akibat ulat begitu banyak di pohon-pohon milik warga. Jumlahnya mencapai ribuan ekor.

Menurut warga setempat, baru tiga hari serangan ulat bulu ini. Tapi jumlahnya berkembang cepat mencapai ribuan. Selain itu ribuan ulat bulu menyerang lahan pertanian seluas tiga hektare.

Ulat bulu awalnya menyerang pohon mete. Tapi karena daun mete habis dan populasi ulat bertambah, akhirnya menyerang singkong dan rumput yang biasa digunakan untuk makanan ternak.

Kejadian ini sangat merugikan petani mete. Begitu pula warga yang menggantungkan hidup dari bertani singkong. Hingga saat ini belum ada tindakan nyata dari pemerintah daerah setempat. Warga berharap agar diberikan bantuan.(AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini