Sukses

Warga Persoalkan Izin Penambangan Mangan

Demo ratusan warga asal Kabupaten Timor Tengah Selatan, NTT, di kantor DPRD setempat nyaris ricuh. Warga yang memprotes soal izin penambangan mangan berencana menginap di kantor bupati jika tuntutan mereka tidak dipenuhi.

Liputan6.com, Kupang: Sekitar 500 warga asal Kabupaten Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur, berunjuk rasa di kantor DPRD setempat, Kamis (5/5). Demo di Gedung DPRD di Kota Soe ini nyaris ricuh karena polisi dan petugas Satpol PP melarang mereka masuk agar bisa berdialog dengan anggota Dewan.

Para pendemo ini memprotes pemberian izin penambangan mangan hanya kepada satu perusahaan tertentu, yakni PT Soe Makmur Resource. Padahal ada 176 pengusaha lokal yang telah mengajukan izin penambangan tapi ditolak.

Para pendemo akhirnya memasang tenda di kantor bupati yang bersebelahan dengan gedung DPRD. Mereka berharap bisa bertemu Bupati Paul Mella.(IAN)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.