Sukses

Kawanan Gajah Liar Rusak Kebun Warga Rokan Hilir

Kawanan gajah liar merusak berbagai tanaman di kebun warga Kecamatan Pujud, Rokan Hilir, Riau. Gajah-gajah liar itu telah merusak sawah warga sejak sepekan terakhir.

Liputan6.com, Dumai: Kawanan gajah liar merusak berbagai tanaman palawija di kebun milik warga Kecamatan Pujud, Rokan Hilir, Riau. Kawanan gajah telah merusak lebih dari sepuluh hektare tanaman perkebunan warga dalam sepekan terakhir.

"Kadang pagi, siang, bahkan malam. Waktunya tidak tentu dan bisa kapan saja sehingga membuat kebanyakan warga was-was," kata pemuka masyarakat Pujud, Ramlan, Kamis (5/5). Kelapa sawit dan karet yang rata-rata berumur 3-4 tahun jadi sasaran amuk gajah.

Gajah yang disebut warga setempat "datuk" itu mulai merambah perkebunan masyarakat pada awal Mei. Selanjutnya hampir setiap hari muncul di kawasan setempat. Masyarakat yang melihat kawanan gajah itu terpaksa urung beraktivitas di perkebunan.

Pada kesempatan lain, Camat Pujud, Hasyim, mengatakan hingga saat ini belum ada laporan korban jiwa warga setempat akibat serangan gajah di perkebunan mereka. Namun, warga rugi karena kebun mereka rusak oleh serangan kawanan gajah itu.

Warga berharap Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) setempat menyelesaikan permasalahan itu sebelum mereka mengambil tindakan terhadap kawanan gajah liar. "Kita mengharapkan pihak-pihak terkait cepat menuntaskan permasalahan ini," katanya.(ANT/JUM)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.