Sukses

Gelombang Tinggi Rusak Puluhan Rumah

Puluhan rumah di Dobo, Maluku, rusak akibat diterjang gelombang pasang setinggi empat meter. Warga kini bersiaga karena gelombang pasang itu terus terjadi dan mengancam permukiman mereka.

Liputan6.com, Aru: Puluhan rumah di pantai Kota Dobo, Kabupaten Aru, Maluku, terancam hanyut dihantam gelombang. Bagi warga musim angin timur seperti saat ini merupakan momok yang menakutkan.

Pantauan SCTV Ahad (6/3), ekstrimnya gelombang membuat sejumlah infrastruktur seperti talud dan jalan rusak parah. Gelombang pasang juga merendam jalan utama di Kota Dobo dan melumpuhkan lalu lintas.

Selain itu nelayan juga tidak berani melaut karena khawatir celaka. Untuk menyambung hidup mereka harus beralih menjadi buruh bangunan di Kota Dobo.(IAN)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini