Sukses

Cinta Sejenis Ditolak, Seorang ABG Tenggak Miras

Gara-gara stres, seorang gadis nekat berkendaraan dengan ugal-ugalan di jalan raya usai pesta miras.

Liputan6.com, Bone: Gara-gara stres, seorang gadis nekat berkendaraan dengan ugal-ugalan di jalan raya usai pesta minuman keras (miras). Kondisi gadis keturunan Tionghoa yang mabuk itu pun membuat dirinya terjatuh dari motor dan terseret hingga ratusan meter. Gadis ini pun langsung dilarikan ke unit gawat darurat rumah sakit.

Kecelakaan yang dialami gadis belia bernama Vivie Heriyanti ini membuat dirinya mendapat sejumlah jahitan di bagian wajah dan tubuhnya. Usai terjatuh dari motor, Vivie yang telah mengubah namanya menjadi Peter ini melabrak gundukan jembatan yang baru saja dibenahi di Jalan Haji Agus Salim, Bone, Sulawesi Selatan, Ahad (13/2).

Vivie mengaku sengaja meneguk miras akibat stres memikirkan hubungan cintanya yang sesama jenis tak kunjung direstui orangtuanya.

Menurut saksi mata, Vivie yang mengedarai motor matic memang melaju dengan kencang. Gadis tomboy itu tak melihat gundukan jembatan dan langsung melabraknya. Alhasil terjatuh dan terseret. Dalam kondisi tak sadar, warga sekitar langsung melarikannya ke RS Tenriawaru Bone untuk mendapatakan perawatan intensif. Wajahnya mengalami luka terbuka dan badannya pun dipenuhi lecet.

Akibat lukanya, Vivie harus menjalani operasi kecil. Kekasihnya yang datang menjenguknya terus memeluk Vivie yang sedang dibersihkan dan dijahit oleh perawat UGD. Orangtua Vivie memilih di luar UGD karena tak ingin melihat kedekatan pasangan sejenis itu.

Usai dioperasi,Vivie memilih meninggalkan UGD. Setelah mengetahui orang tuanya berada di luar UGD, Vivie terus menghindar dan tak henti-hentinya mengeluarkan makian kasar kepada orangtuanya. Meski emosi, orantua Vivie terus mengejarnya dan membujuk agar anaknya mau pulang ke rumah. Namun Peter terus menolak.

Usai dibujuk sejumlah teman dan kerabatnya, Vivie pun bersedia pulang ke rumah bersama kekasihnya untuk mencari solusi terbaik atas kisah cintanya.(MEL)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini