Sukses

Puluhan Desa Ditetapkan Zona Bahaya Flu Burung

Ratusan ekor ayam di Polewali Mandar, Sulawesi Barat, terjangkit flu burung. Akibatnya, sekitar 33 desa di Kecamatan Polewali Mandar ditetapkan sebagai zona bahaya flu burung.

Liputan6.com, Polewali Mandar: Ratusan ekor ayam di Polewali Mandar, Sulawesi Barat, terjangkit flu burung. Akibatnya, sekitar 33 desa di Kecamatan Polewali Mandar ditetapkan sebagai zona bahaya flu burung.

Selain itu Dinas Peternakan setemapat terus berkampanye penanggulangan flu burung dari pintu ke pintu dan pembangian brosur.

Wilayah tersebut ditetapkan sebagai zona berbahaya karena dinilai berdekatan dengan sejumlah peternakan ayam yang positif terjangkit virus H5N1. Selain itu banyak warga yang beternak ayam tapi tidak memenuhi standar keamanan dan keselamatan. Peternak membiarkan ayam-ayam mereka bebas berkeliaran di pemukiman warga.

Berbagai langkah dilakukan Dinas Peternakan untuk mencegah penyebaran virus H5N1. Pemerintah mengisolir kandang yang ditempati ayam yang terjangkit flu burung dan melakukan pemusnahan massal. Selain itu peternak diajak menerapkan sistem Bio Security di kandang, pembagian desinfektan, dan pembagian masker. Bahkan brosur berisi pengenalan penyakit dan tata cara pengaduan ke petugas disebarkan.

Petugas Dinas Peternakan Polewali Mandar, Isnaeni, mengajak semua warga termasuk peternak berperan serta dalam penanggulangan penyebaran penyakit mematikan ini. "Para peternak hendaknya proaktif mengadukan secepatnya jika ayam mereka diduga terjangkit flu burung agar petugas bisa bertindak cepat," jelas dia, Jumat (8/10). (MEL)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.