Sukses

Ratusan Hektar Tanaman Tembakau Rusak

Ratusan hektar tanaman tembakau di Ngawi, Jatim, rusak dan membusuk akibat cuaca buruk yang terjadi beberapa bulan belakangan.

Liputan6.com, Ngawi: Cuaca buruk beberapa bulan terakhir membuat ratusan hektar tanaman tembakau di i Desa Legundi, Kecamatan Karangjati, Ngawi, Jawa Timur, rusak dan membusuk, Selasa (28/9). Kondisi tersebut membuat petani resah, karena mereka rugi hingga ratusan juta rupiah.

Jika dilihat sepintas, hamparan tanaman tembakau itu tidak bermasalah. Namun jika dilihat dari dekat, tanaman tembakau tersebut rusak berat seperti layu dan daunnya membusuk. Para petani menduga, kerusakan akibat cuaca yang tak menentu.

Selain di Desa Legundi, tanaman tembakau Desa Pohti, Gempol, Ploso, Karangrejo, dan Desa Wonorejo, juga layu dan membusuk. Petani berharap Pemerintah Kabupaten Ngawi meninjau lokasi dan memberi bantuan kepada mereka.(BJK/SHA)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.