Sukses

Puluhan Gempa Terjadi di Merapi

Sedikitnya 52 kali gempa multiphase di Gunung Merapi. Jumlah ini menurun dibanding sehari sebelumnya yang mencapai 66 kali gempa multhipase.

Liputan6.com, Sleman: Sedikitnya terjadi 52 kali gempa multiphase di Gunung Merapi. Jumlah ini menurun dibanding sehari sebelumnya yang mencapai 66 kali gempa multhipase. Demikian dari data yang tercatat di pos pengamatan Merapi di Kaliurang, Yogyakarta, Ahad (26/9).

Dari jumlah gempa ini menunjukkan getaran gempa yang terjadi di puncak gunung paling aktif sedunia ini masih bersifat naik turun atau fluktuatif. Belum ada peningkatan yang signifikan dari jumlah getaran gempa setelah naiknya status Merapi dari aktif normal ke waspada.

Kondisi Merapi sendiri secara visual tak dapat terlihat secara bagus dengan mata telanjang. Hal ini akibat sering terlihatnya mendung yang menggantung di kawasan sekitar Merapi. Selain itu kabut menutupi gunung. Biasanya gunung hanya dapat terlihat pada pagi hari.(JUM)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini