Sukses

Waspadai Cuaca Buruk Jalur Selatan Jawa

Cuaca ekstrim di lintas selatan, arah Tegal-Banyumas, menjadi ancaman bagi pemudik. Karena jalur mudik itu tergenang air, licin, dan berbahaya.

Liputan6.com, Banyumas: Cuaca buruk berupa hujan deras dan tiupan angin kencang terus mengguyur beberapa kabupaten di Jawa Tengah. Kondisi ini membuat jalan yang terkenal dengan sebutan jalur selatan tersebut licin dan rawan kecelakaan.

Dari pantauan SCTV di lapangan, Jumat (3/9), jalur yang termasuk rawan ialah Kabupaten Tegal ke arah Kabupaten Banyumas. Yang mesti diwaspadai, di antaranya kawasan Kecamatan Ajibarang, Banyumas. Genangan air serta jalan berkelok yang licin membuat pengguna jalan harus ekstra hati-hati.

Beberapa kawasan di jalur selatan juga berbukit, karena tanahnya labil. Jika hujan deras, tak jarang tanah tergerus lalu longsor. Kepala Kepolisian Daerah Jawa Tengah Inspektur Jenderal Polisi Edward Aritonang menyatakan, pihaknya telah menempatkan aparat untuk berjaga di titik rawan untuk mengantisipasi segala kemungkinan.

"Mereka bersiaga selama 24 jam," kata Edward.(OMI/SHA)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.