Sukses

Tabung Elpiji Meledak, Tiga Karyawan Luka Bakar

Tiga orang menderita luka bakar akibat ledakan tabung elpiji 12 kilogram di salah satu warung di Kompleks Bojana, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.

Liputan6.com, Kudus: Warung soto milik Subrono di Kompleks Bojana, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, berserakan akibat ledakan sebuah tabung elpiji 12 kilogram miliknya, Selasa (3/8). Warung soto tersebut hancur dan eternit jebol berantakan. Pemilik warung dan dua karyawannya yang menjadi korban ledakan langsung dilarikan ke rumah sakit.

Subrono (40) sang pemilik warung warga Desa Payaman, Kecamatan Mejobo, mengalami luka bakar di kedua kakinya. Sedangkan Sakdiyah (38) mengalami luka bakar di wajah, tangan, kaki, dan punggung. Sementara, Isa (17) hanya mengalami luka bakar di bagian kaki.

Seorang saksi Makruf menuturkan, kejadian tersebut bermula ketika pemilik dan dua karyawannya membuka warung. Setelah semua pintu dibuka, salah seorang karyawan warung kemudian menghidupkan kompor yang terhubung dengan tabung elpiji ukuran 12 kg. Begitu pemantik dinyalakan, tiba-tiba terdengar ledakan dan semburan api.

Saat ini, kasus tersebut masih ditangani Kepolisian Resor Kudus. Diduga, ledakan dipicu selang dan regulator gas yang sudah rusak dan bocor. Kerugian akibat ledakan gas tersebut ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.(IDS/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.