Sukses

Papua Gelar Karya Ilmiah Remaja

Lomba karya ilmiah remaja tingkat SMA untuk mencari sumber daya manusia berkualitas di Papua. Peserta datang dari Kota Jayapura dan pelosok.

Liputan6.com, Jayapura: Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua menggelar lomba ilmiah bagi para remaja dari siswa sekolah menengah atas (SMA) dengan tema Menambang SDM Papua 2010. "Lombanya terdiri dari tiga kegiatan, yaitu olimpiade sains, karya ilmiah remaja, dan pidato bahasa Inggris," kata Ketua Panitia Lomba Marcellus Rantetana, di Jayapura, Ahad (25/7).

Menurut Marcellus, kompetisi ilmiah dimaksudkan sebagai ajang unjuk kemampuan sekaligus menggali minat dan bakat para siswa SMA. Mereka akan diuji empat bidang studi, yakni matematika, fisika, kimia, dan biologi. Para peserta datang dari Kota Jayapura dan 19 kabupaten di Papua serta Papua Barat, seperti Biak, Merauke, Kepulauan Yapen, Jayawijaya, Nabire, Mimika, Sarmi, Supiori, Waropen, Boven Digoel, Yahukimo, dan Pegunungan Bintang.

"Kompetisi akan dilaksanakan berjenjang mulai dari tingkat kabupaten/kota hingga provinsi. Di tingkat kabupaten/kota, setiap sekolah akan diwakili tiga siswa per bidang studi yang dilombakan," kata Marcellus. Sedangkan di tingkat provinsi akan dipilih lima siswa terbaik yang akan mewakili masing-masing daerah.(ULF/ANT)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini