Sukses

Dua Kabupaten di Jambi Terendam Banjir

Banjir landa dua kabupaten di Jambi. Ratusan rumah dan ribuan hektar lahan pertanian Kabupaten Batang Hari dan Muaro Jambi rusak pun akibat terendam air.

Liputan6.com, Jambi: Ratusan rumah dan ribuan hektar lahan pertanian Kabupaten Batang Hari dan Muaro Jambi sejak kemarin sore terendam banjir. Penyebabnya lagi-lagi sungai Batang Hari yang membelah Propinsi Jambi meluap, Selasa (30/3), akibatnya banyak rumah dan lahan pertanian rusak diterjang air.

Di Kabupaten Batang Hari banjir tercatat merendam enam kecamatan dengan kondisi terparah terjadi di Kecamatan Batin 24. Sedangkan lima kecamatan lainnya yaitu Kecamatan Mersam, Muara Tembesi, Muara Bulian, Muara Sebo Ilir, dan Kecamatan Pemayung, total rumah yang terendam lebih dari 3000 rumah.

Semenetara itu di Kabupaten Muaro Jambi, terdapat dua kecamatan yang terendam yaitu Kecamatan Sekernan dan Kecamatan Kumpeh Ilir. Selain merendam ribuan rumah penduduk, banjir juga merusak ribuan hektar kebun rakyat, areal pertanian dan fasilitas umum seperti pasar dan sekolah.(IDS/AYB)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.