Sukses

Bandara Ngurah Rai Siap Sambut Obama

Meski jadwal kedatangan Presiden Amerika Serikat Barack Obama ke Bali belum ditentukan, Bandara Internasional Ngurah Rai sudah mulai memperketat pengamanan.

Liputan6.com, Denpasar: Meski jadwal kedatangan Presiden Amerika Serikat Barack Obama ke Bali belum ditentukan, Bandar Udara Internaional Ngurah Rai di Denpasar, Bali, mulai memperketat pengamanan. Personil TNI Angkatan Udara Lanud Ngurah Rai sudah disebar di beberapa titik, baik di bagian dalam maupun luar kawasan Bandara.

Menurut pihak Lanud Ngurah Rai Bali, pihaknya juga menjalin koordinasi dengan petugas dari Kedutaan Besar Amerika Serikat, termasuk satuan pengamanan Presiden AS atau Secret Service. "Prosedur pengamanan Presiden Obama sama dengan prosedur pengamanan presiden dari negara lainnya," katanya.

Pihak Angkasa Pura Bandara Ngurah Rai menyatakan, Presiden AS Barack Obama kemungkinan akan berkunjung ke Pulau Bali antara 20 hingga 25 Maret ini.(IDS/SHA)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini