Sukses

Pabrik Baja Diserbu Warga

Ratusan warga mengamuk di dalam pabrik pengolahan baja di Jalan Raya Pacing, Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto, Jatim. Amuk massa dipicu ledakan tungku pelebur baja.

Liputan6.com, Mojokerto: Ratusan warga dari sejumlah desa di Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Selasa (19/1) dini hari, mendatangi PT Mana Jaya Makmur, pabrik pengolahan baja, di Jalan Raya Pacing. Setibanya di lokasi, massa mengamuk dan merusak barang milik pabrik. Amuk massa itu berlangsung pascameledaknya tungku pengolahan baja di dalam pabrik.

Managemen pabrik yang rata-rata tenaga kerja asing diseret keluar ruangan kantor. Mereka jadi sasaran amuk massa karena tidak mau menghentikan produksi. Warga yang sudah emosi juga melempari para pekerja pabrik dan minta agar segera keluar dari dalam pabrik.

Pemicu amuk warga bermula dari kebijakan pihak PT Mana Jaya Makmur yang kurang memperhatikan penanganan polusi udara. Puncak kekesalan terjadi saat tungku peleburan baja meledak ketika warga tengah terlelap tidur.(IAN)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini