Sukses

Pengikut Naqsabandiyah Salat Id Hari Ini

Ribuan pengikut tarikat Naqsabandiyah di Padang, Sumbar, pagi tadi melaksanakan salat Iduladha. Mereka menghitung jumlah hari sejak pelaksanaan puasa Ramadan serta mengikuti pergerakan jemaah haji di Mekah.

Liputan6.com, Padang: Sekitar 100 lebih anggota jemaah Naqsabandiyah melaksanakan salat Iduladha di Surau Baru Pauh, Padang, Sumatra Barat, Kamis (26/11). Seperti biasa salat dipimpin imam Zahar, salah seorang pemimpin tarikat ini. Usai salat Iduladha mereka kemudian mengikuti khotbah yang disampaikan dalam bahasa Arab. Setelah itu, jemaah Surau Baru menyembelih tiga ekor kambing kurban.

Pengikut tarikat Naqsabandiyah menetapkan Iduladha berdasarkan insyak dan rukiyah para guru mereka, yaitu dengan menghitung jumlah hari sejak menjalankan puasa Ramadan. Selain itu, penghitungan juga mengikuti pergerakan jemaah haji di Tanah Suci. Para pengikut ini sebelumnya juga melaksanakan puasa dan Idulfitri lebih awal dua hari dari penetapan pemerintah. Hari ini ribuan pengikut Naqsabandiyah serentak merayakan Iduladha di seluruh Sumbar.(AIS/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.