Sukses

Pesawat Rusak, Penerbangan Haji Ditunda

Keberangkatan jamaah haji kloter empat embarkasi Padang tertunda hingga sekitar 10 jam karena pesawat Garuda yang akan menerbangkan mereka rusak.

Liputan6.com, Padang: Keberangkatan sebanyak 324 calon jamaah haji kelompok terbang empat embarkasi Padang, Sumatra Barat, Kamis (29/10) petang, tertunda hingga sekitar 10 jam. Pasalnya pesawat Garuda Indonesia bernomor penerbangan GIA 3504 yang akan menerbangkan mereka ke Tanah Suci mengalami kerusakan.

Pesawat Garuda mengalami kerusakan di bagian bahan bakar sehingga harus diterbangkan lagi ke Jakarta. Untuk menggantikan pesawat yang rusak, pihak Garuda mendatangkan sebuah pesawat lain dan tiba di Bandara Minangkabau pukul 17.00 WIB. Pesawat dijadwalkan terbang membawa para jemaah haji jam 00.30 WIB atau mundur 10 jam dari jadwal semula.(JUM)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini