Sukses

Pengecer Elpiji Turunkan Harga

Di Kabupaten Semarang, Jateng, pengecer elpiji ukuran tiga kilogram berlomba-lomba menurunkan harga. Elpiji ukuran tiga kilogram yang biasanya dijual Rp 12 ribu, kini diturunkan jadi Rp 11.500.

Liputan6.com, Semarang: Pengecer elpiji ukuran tiga kilogram di wilayah Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, menurunkan harga jual, Rabu (14/10). Elpiji ukuran tiga kilogram yang biasanya dijual Rp 12 ribu, kini diturunkan jadi Rp 11.500. Penurunan dilakukan sebagai upaya menarik minat pengguna tabung ukuran 12 kilogram agar beralih ke tabung ukuran tiga kilogram.

Menurut pengecer, dengan harga Rp 11.500, mereka masih mendapat keuntungan Rp 500 setiap tabungnya. Namun kondisi ini dikhawatirkan akan mematikan pengecer elpiji bermodal kecil.

Meski permintaan elpiji ukuran tiga kilogram mengalami peningkatan, persediaan gas di Kabupaten Semarang masih mencukupi. Namun, permintaan minyak tanah yang kini semakin mudah didapat juga makin meningkat. Simak selengkapnya di video.(IAN/YUS)
 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini