Sukses

Tol Kanci Padat, Roda Dua Mendominasi

Lonjakan arus mudik dari Jakarta sudah terlihat di pertigaan Tol Kanci, Cirebon, Jabar, sejak tadi pagi. Yang agak menyolok peningkatannya adalah pemudik dengan kendaraan roda dua.

Liputan6.com, Cirebon: Jalur mudik pantai utara Jawa sudah mulai diramaikan pemudik. Kamis (17/9) pagi, lonjakan arus mudik dari Jakarta sudah terlihat di pertigaan Tol Kanci, Cirebon. Yang agak menyolok peningkatannya adalah pemudik dengan kendaraan roda dua. Kondisi ini jauh berbeda dibandingkan tadi malam, dimana arus lalu-lintas masih terlihat sepi.

Menurut reporter SCTV Louisa Kusnandar, kepadatan yang terjadi sejak pagi tidak sampai membuat terjadinya kemacetan. Kendaraan masih dapat dipacu dengan kecepatan 80 kilometer per jam. Kalaupun terjadi kepadatan, pemudik bisa menggunakan jalur alternatif seperti Pejagan yang letaknya sekitar 500 meter dari Tol Kanci. Selengkapnya saksikan video berita ini.(ADO)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini