Sukses

Siswa SMAN 1 Donggo Duduk Beralas Tanah

Ratusan siswa SMAN 1 Donggo di Kabupaten Bima, NTB bersekolah sambil berdiri dan beralas tanah. Hingga kini belum ada perhatian dari pemerintah setempat.

Liputan6.com, Bima: Ratusan siswa Sekolah Menengah Negeri Atas 1 Donggo, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat, terpaksa harus bersekolah sambil berdiri dan beralas tanah berdebu. Meski begitu, dari pantauan SCTV, Selasa (11/8), meski harus berjongkok bahkan duduk beralas tanah, para siswa tetap mengikuti pelajaran dengan serius. Kondisi ini terjadi karena minimnya kemampuan sekolah menyediakan perlengkapan sekolah, seperti bangku dan meja.

Tak berbeda jauh dengan kondisi kelas, ruangan kepala sekolah pun memprihatinkan. Ruangan hanya berdinding batang bambu yang dibuat oleh para murid. Hingga kini belum ada perhatian dari pemerintah setempat atas kondisi sekolah ini. Simak selengkapnya dalam video berita ini.(IAN)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.