Sukses

Segera Dibangun Monumen Mbah Surip

Untuk mengenang Mbah Surip, dalam waktu dekat akan dibangun monumen penyanyi nyentrik itu di Mojokerto, Jatim. Rencana itu diungkapkan Wagub Jatim Saifulloh Yusuf saat mendatangi rumah Mbah Surip.

Liputan6.com, Mojokerto: Untuk mengenang Mbah Surip, dalam waktu dekat akan dibangun monumen penyanyi nyentrik itu di Mojokerto, Jawa Timur. Rencana itu diungkapkan Wakil Gubernur Jawa Timur Saifulloh Yusuf saat mendatangi rumah Mbah Surip di Gang Buntu, Magersari, Mojokerto, Rabu (5/8). Di mata Gus Ipul--sebutan Saifulloh--sosok Mbah Surip patut dijadikan teladan oleh warga. Karena itu, Mbah Surip layak diberikan penghormatan khusus.

Gus Ipul mendatangi rumah Mbah Surip didampingi pejabat Kabupaten Mojokerto dan sejumlah pengurus Gerakan Pemuda Ansor. Kedatangan Gus Ipul khusus untuk mengucapkan bela sungkawa dan sekaligus membacakan tahlil [baca: Kerabat Mbah Surip di Mojokerto Tahlilan].(ZAQ)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini