Sukses

Pascaledakan, Semua Daerah Tingkatkan Keamanan

Pascaledakan bom di Mega Kuningan, Jakarta, Jumat (17/6) pagi, petugas keamanan di sejumlah daerah seperti di Medan, Pelabuhan Merak, dan Bali, memperketat keamanan.

Liputan6.com, Medan: Pascaledakan bom di Hotel JW Marriott dan Hotel Ritz Carlton di Mega Kuningan, Jakarta, Jumat (17/6) pagi, petugas keamanan memperketat keamanan di sejumlah daerah. Di Medan, Sumatera Utara, polisi menjaga ketat keamanan hotel JW Marriott Medan. Pengamanan juga dilakukan di pelabuhan Merak, Banten dan Bali.

Hotel JW Marriott Medan di Jalan Putri Hijau, Medan, sejak pagi tadi dijaga ratusan aparat. Dengan dilengkapi kendaraan penjinak bom, Tim Gegana turut mengamankan lokasi untuk mengantisipasi dampak susulan ledakan bom yang terjadi di Jakarta. Pemeriksaan dilakukan terhadap semua kendaraan yang akan masuk ke kawasan hotel yang baru diresmikan awal 2009 itu.

Di Pelabuhan Merak, polisi dan petugas Bea Cukai mengerahkan anjing pelacak untuk memeriksa sejumlah barang bawaan penumpang yang baru turun dan akan menyeberang ke Bakauheni, Lampung. Pemeriksaan juga dilakukan terhadap kendaraan bermotor. Selain di pelabuhan, petugas juga merazia kendaraan yang menuju PT Krakatau Steel, PT Chandra Asri, dan pembangkit listrik Suralaya. Kepala Polisi Daerah Banten, Brigjen Polisi Rumiah mengatakan, pengamanan dilakukan siang dan malam hari.

Sementara di Bali, keamanan ditingkatkan di Hotel Grand Bali Beach Sanur. Petugas memeriksa semua kendaraan, baik roda empat maupun roda dua. Barang bawaan penumpang juga diteliti dengan cermat. Manajemen hotel menyatakan pengamanan superketat akan diberlakukan hingga batas waktu yang belum ditentukan. Kini Polda Bali menetapkan status siaga satu dengan memperketat keamanan di daerah yang dianggap rawan aksi teror. Simak berita lengkapnya di video.(WIL/AND)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini