Sukses

RS Sulianti Terima Lima Pasien H1N1

RSPI Suliati Saroso, Jakarta, kembali menerima lima pasien suspect flu babi. Empat di antaranya telah dinyatakan positif terjangkit virus H1N1.

Liputan6.com, Jakarta: Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta, Kamis (2/7), menerima lima pasien yang diduga menderita flu babi. Empat di antaranya telah dinyatakan positif terjangkit virus H1N1. Dua pasien adalah warga Indonesia, sedangkan sisanya berasal dari Malaysia dan Australia.

Direktur RSPI, Sadikun, mengatakan para pasien flu babi tertular melalui kontak antarmanusia di luar negeri. Mereka tak terlacak thermoscan atau pendeteksi panas tubuh karena umumnya virus H1N1 memiliki masa inkubasi tiga hingga lima hari.

Di Denpasar, Bali, Rumah Sakit Sanglah menerima satu pasien dugaan flu babi yang dirujuk dari sebuah klinik. Pasien bernama Troels Munk itu adalah turis asal Denmark yang tinggal beberapa hari di Bali. Saat dirujuk, pasien mengeluhkan flu. Namun, karena ia datang dari negara pandemi flu babi, perawatan yang diberikan pun sesuai standar penanganan flu babi. Sampai saat ini RS Sanglah total merawat tujuh pasien. Dua di antaranya positif terjangkit dan lima sisanya status suspect atau terduga [baca: Pasien Flu Babi di Bali Bertambah]. Berita selengkapnya di video.(IKA/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini