Sukses

Tiga Siswa Terseret Gelombang Laut

Dua korban di antaranya Sitti Jahira, siswi SMKN 2 Majene dan Isma, pelajar SMP Majene, berhasil diselamatkan. Sedangkan Ardi, siswa SD 44 Buttutande, tak berhasil diselamatkan.

Liputan6.com, Majene: Tiga siswa sekolah di Majene, Sulawesi Barat, terseret ombak ganas saat asyik bermain air di Pantai Barane, Kelurahan Baurung, Majene, Ahad (21/6). Hal itu terjadi saat para korban bersama guru dan rombongan siswa lainnya sedang bermain air saat liburan usai mengikuti ujian semester.

Dua korban di antaranya Sitti Jahira, siswi Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Majene dan Isma, siswi Sekolah Menengah Pertama Majene, berhasil diselamatkan warga dan tim Search and Rescue (SAR) Palang Merah Indonesia setempat. Sedangkan Ardi, siswa Sekolah Dasar 44 Buttutande tak berhasil diselamatkan. Ardi ditemukan warga dalam keadaan sudah tak bernyawa, tidak jauh dari lokasi mereka rekreasi.

Semula warga dan Tim SAR PMI hanya ada dua korban yang terseret ombak, namun setelah dicek, ternyata Ardi hilang dalam rombongan. Pencarian sempat dilakukan beberapa saat sebelum jenazah Ardi ditemukan. Kejadian ini menjadi peringatan penting bagi para guru dan orangtua siswa agar berhati-hati memilih tempat rekreasi yang aman bagi siswa ataupun putra-putrinya.(UPI/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini